Jho Aban/FX Mario Meol
INDOTIMEX.COM – Pemerintah Desa Kuaken Kecamatan Noemuti Timur Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). melalui Kepala Desa Kuaken berkomitmen bersama seluruh aparat pemerintahanya lakukan breaffing setiap hari di desanya
Desa Kuaken adalah salah satu desa yang berada di kecamatan Noemuti Timur TTU, dimana kepala desa selalu memiliki komitmen dan kerja sama dalam kerja di pemerintahan.
Hal ini menjadi salah satu contoh yang baik. Baik untuk masyarakat pada umumnya, maupun para kepala desa di kabupaten TTU terkhususnya yang belum melakukan hal baik seperti ini.
Mikhael Manas Ninu Selaku kepala wilayah Kuaken, saat diwawancarai wartawan, dirinya mengatakan bahwa, terkait apel pagi dan breaffing yang setiap hari dilakukan ini sudah menjadi konsep dasar sebelum menjadi seorang pemimpin.
“Sebelum saya menjadi calon yang namanya kerja dalam roda pemerintahan, apalagi didalam desa itu, sebelum memulai pekerjaan harus dilakukan yang namanya breaffing atau lakukan apel pagi. Dan itu menjadi konsep dasar saya sebelum menjadi seorang kepala desa.” Pungkasnya.
Dikatakan Mikhael, tujuan breaffing pada pagi hari harus dilakukan agar setiap pekerjaan kemarin yang masih tertunda dan belum terselesaikan oleh setiap bidang di bagian masing-masing, perlu adakan breaffing sehingga menuntaskan pekerjaan yang belum terselesaikan.
“Tujuan kita adakan breaffing ini agar pekerjaan-pekerjaan yang kemarin belum diselesaikan hari ini kita adakan breaffing agar bisa diselesaikan”. Kata Mikhael pada wartawan, Rabu (24/072023).
Hingga dengan adanya breaffing seperti ini, dirinya sangat bersyukur dan memiliki harapan penuh agar para aparat pemerintah desa, tetap tanamkan nilai gotong royong demi mewujudkan desa yang lebih baik dan sejahtera. Sebab, breaffing yang dilakukan tiap hari, agar semua aparat pemerintah bisa sampaikan konsep, hingga disatukan dan disepakati bersama, lalu di realisasi dalam sebuah nilai praktis dihadapan seluruh masyarakat.

“Adanya breaffing pada tiap pagi seperti ini, seluruh aparat pemerintah di desa kami, pekerjaannya lebih baik dan menigkat. Dan banyak juga perubahan-perubahan yang terjadi didalam lingkup pemerintahan. Dan saya berharap agar breaffing ini tetap dilakukan, agar bisa membahas semua konsep yang ada didalam para aparat, lalu dituangkan dalam bentuk satu pemikiran, lalu kita kerjakan sama-sama” harapnya.