Jakarta, indotimex.com– Setelah dilakukan “Konferensi Taktik” di Kota Semarang tanggap 29 Oktober 2023, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) Jawa Tengah langsung siapkan barisan, membangun jaringan tim pemenangan untuk Pilpres 2024.
Pasalnya seperti diketahui, partai yang ditukangi para aktivis ’98 itu melayarkan arah politiknya ke kubu pasangan Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka sebagai calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
Partai Rakyat Adil Makmur (Prima) sendiri tergabung dalam koalisi partai politik pengusung Prabowo-Gibran, yakni Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Selain Prima, koalisi tersebut berisikan Partai Gerindra, Partai Golkar, PSI, Partai Demokrat, PAN, Partai Gelora, dan Partai Garuda.
Ketua DPW Prima Jawa Tengah, Bagas Ardianto, mengatakan pihaknya tengah mempersiapkan pendirian 50 ribu posko Prabowo-Gibran yang disebar ke seluruh wilayah Jawa Tengah. Persebaran posko-posko pemenangan tersebut rencananya akan ditempatkan hingga ke tingkat desa dan Tempat Pemungutan Suara (TPS). Saat ini, Bagas memaparkan, DPW Prima sudah memulainya dengan mengoperasi wilayah Pantura.
Bagas menambahkan, hari Senin malam, pihaknya telah berkoordinasi dengan kolektif Dewan Pimpinan Kota (DPK) Prima Kota Pekalongan untuk segera membangun sejumlah posko di beberapa titik.
“Ya, ini sudah kami awali pemetaan beberapa titik wilayah di Kota Pekalongan untuk didirikan posko pemenangan Prabowo-Gibran untuk Pilpres 2024.
Kami sudah mengkoordinasikan kawan-kawan kolektif DPK Kota Pekalongan yang salah satu tokohnya Mas Hardi ini, atau nama kerennya katanya Gatot Suhardiman. Yang jelas, dengan langkah awal di Kota Pekalongan ini kami menargetkan kemenangan suara Prabowo-Gibran di wilayah Pantura,” tukas Bagas.
Sementara Hardi yang juga merupakan tokoh relawan pemenangan Prabowo-Gibran, Tim 8 menyatakan, DPK Prima Pekalongan dan Tim 8 telah siap melaksanakan skema pemenangan Prabowo-Gibran sebagaimana yang telah disepakati dalam Konferensi Taktik. Bahkan dengan percaya diri Hardi mengaku mampu meraup kemenangan suara Prabowo-Gibran di Kota Pekalongan dan sekitarnya.
“Meski orang sering bilang sebagai kandang banteng, tapi kami yakin kami akan memenangkan suara Prabowo-Gibran, terutama di Kota Pekalongan ini dan sepanjang Pantura. Apalagi sosok Pak Prabowo yang kami anggap mampu menjadi penerus kepemimpinan Pak Jokowi. Belum lagi Mas Gibran yang di Solo sebagai Wali Kota muda mampu menorehkan berbagai prestasi pembangunan,” ungkap Hardi.