Oleh : Gregorius Cristison Bertholomeus, S.H.,M.H
Dosen Fakultas Hukum, Universitas Nusa Nipa, Indonesia.
Pendidikan Anti Korupsi sangatlah penting, karena kunci dari salah satu keberhasilan dalam memberantas korupsi tentunya dengan memperkenalkan serta memberikan edukasi pemahaman masyarakat dan generasi muda tentang korupsi.
Pendidikan Korupsi sangat sekali penting karena langsung tertuju serta menyasar ke pribadi orang secara personal, sehingga ia dapat mengetahui apa itu korupsi.
Dalam pendidikan tentunya dimasukan dengan nilai-nilai integritas sebagai upaya dalam membangun karakter dan penguatan nilai-nilai luhur masyarakat dan generasi muda kelak, baik dari tingkat TK bahkan sampai ke tingkat jenjang perguruan tinggi, tujuannya agar tertanam dalam jiwa generasi muda bahkan masyarakat budaya umumnya agar dengan tegas dapat menolak serta melawan praktek-praktek korupsi yang terjadi saat ini, juga kedepannya.
Setelah pendidikan ini dilaksanakan sudah pasti peran serta semua pihak baik itu di tingkat masyarakat dari usia dini hingga usia lanjut.
Aparatus Sipil Negara (ASN), lembaga negara maupun badan usaha swasta lainnya untuk ikut bersama-sama lawan korupsi dan melakukan tindakan pencegahan ini.
Ini sangatlah penting, karena ketika orang sudah tumbuh nilai integritas untuk tidak melakukan korupsi, upaya selanjutnya yaitu dengan memperbaiki segala sistem.
“Ingat,Pendidikan tidak semudah membalikan telapak tangan semua ini butuh waktu. Tentunya dalam membangun Indonesia jangka panjang kedepannya.
Harapan Gelson bahwa pendidikan anti korupsi tidak hanya dilakukan di sekolah-sekolah maupun perguruan tinggi saja, namun di elemen masyarakat baik di tingkat RT, Dusun Maupun Desa dan masyarakat umum serta siapa saja dapat belajar tentang korupsi,Imbuhnya.
Selesai pendidikan, ada sistem yang baik, sehingga kemungkinan niat dan keinginan orang untuk melakukan korupsi sudah tidak ada lagi di Indonesia tercinta ini,apalagi ditambah dengan sistem yang menutup celah untuk melakukan tindakan korupsi, Melawan Korupsi. Bukan hanya tugas pemerintah tetapi tanggung jawab kita semuanya.