Pantauan media ini, pada kesempatan wisuda, juga dilaksanakan pemberian penghargaan kepada wisudawan terbaik oleh Rektor IKIP Muhammadiyah Maumere, Erwin Prasetyo, ST,.M.Pd.
Para wisudawan terbaik terdiri dari 8 Perwakilan Program Studi (Prodi) yakni : Dian Syahria Atanggae dari prodi matematika dengan IPK 3,87, Ode Junita dari prodi fisika dengan IPK 3,82, Beatrix Elviati dari prodi kimia dengan IPK 3,66, Afika Fitria dari prodi biologi dengan IPK 3,67,Wati Nur Zumriati dari prodi ekonomi dengan IPK 3,78, Jessi Claudia Boe dari prodi PKN dengan IPK 3,64, Hardian dari prodi bahasa indonesia dengan IPK 3,70., Satria Pagar Alam dari prodi bahasa inggris dengan IPK 3,88.
Lanjut, Rektor Erwin Prasetyo S.T M,Pd mengungkapkan rasa bangga serta apresiasi yang besar kepada wisudawan dan wisudawati pada hari ini, terlebih kepada 8 orang wisudawan terbaik. merupakan moment yang sangat bersejarah karena dihadri salah satu ketua pimpinan pusat muhamadyah Profesor Dr. Irwan Aqib M. Pd dan pimpinan wilayah muhadyah nusa tenggara timur serta perwakilan dari kementrian dan lembaga layanan pendidikan tinggi.
Dalam kesempatan yang sama Magdalena Dhena, S.Pd, M.Pd selaku ketua seksi acara wisudawan wisudawati menyampaikan apresiasi bahwa hari ini kami bersama seluruh jajaran panitia pelaksana sudah bekerja cukup maksimal dalam mempersiapkan ceremonial. Yah kami turut bangga dan tentunya senang sebab hari ini adalah momentum yang sangat bersejarah karena dalam kesempatan yang berbahagia ini berkenan hadir salah satu pimpinan pusat muhamadyah jakarta.