Jakarta, indotimex.com Pelatih Juventus Massimiliano Allegri, tidak menyesal dengan aksi menolak kepindahan ke Arab Saudi.
Massimiliano sempat dikaitkan dengan Al Nassr musim lalu. Namun, pelatih asal Italia itu menolak tawaran itu.
“Saya tidak menyesal, ketika saya kembali ke Juventus, saya menandatangani kontrak berdurasi 4 tahun dan pergi tahun ini, setelah banyak pergantian pemain, bukanlah sebuah ide,” katanya.
“Saya ingin meninggalkan Juventus, meninggalkan tim yang memiliki masa depan, yang mampu berjuang untuk menang,” katanya.
Meski menolak, Massimiliano tetap menakui Liga Arab Saudi membuat peta sepak bola dunia kini tak hanya kuat di Eropa.
Penyerang Al Nassr, Cristiano Ronaldo meminta tanda tangan wasit setelah mencetak tiga gol ke gawang Al Fateh usai pertandingan Liga Pro Saudi di Stadion Pangeran Abdullah Bin Jalawi di al-Hasa, Jumat, 26 Agustus 2023. (AFP/Ali Al-Haji)
Kompetisi Liga Arab Saudi bersolek sejak diawali dari kedatangan Cristiano Ronaldo ke Al-Nassr pada awal tahun 2023. Kini deretan pesepak bola beken mengikuti jejaknya.