Teka – Teki Pendamping Ganjar Pranowo Terungkap, ini Sosoknya

Jakarta, indotimex.com Muncul banyak spekulasi tentang teka-teki siapa yang menjadi Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Ganjar Pranowo mulai terungkap. RomahurmuziyKetua Majelis Pertimbangan Partai Peesatuan Pembangunam PPP membocorkan siapa sosok cawapres Ganjar Pranowo.
Romahurmuziy menyebut peluang Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno menjadi cawapres Ganjar Pranowo semakin terbuka. Pernyataan ini dia ungkapkan setelah PAN dan Partai Golkar resmi mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang.

Komposisi ini memperbesar peluang Ketua Bappilu PPP, Pak Sandi, sebagai cawapres Mas Ganjar,” kata dia dalam keterangan tertulis, Minggu lalu seperti ditulis Senin (14/8/2023).

Kontestasi politik tentang calon presiden semakin mengerucut ke tiga calon yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Semua partai yang mendukung Ganjar, kata dia akan all out mendukung kader PDI Perjuangan tersebut dalam Pilpres 2024 mendatang. Bahkan, pihaknya juga akan membentuk relawan ‘Sarung Ganjar’ yang terdiri dari santri-santri pendukung Ganjar Pranowo.

“Ini bentuk dukungan nyata para santri kepada Mas Ganjar yang adalah keluarga besar santri,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *